Penggunaan Sumber Sejarah dalam Pembelajaran Pendidikan IPS di Sekolah Menengah Pertama

  • Zulham Siregar STKIP Al Maksum Langkat, Stabat, Indonesia
Keywords: Sumber Sejarah, Pembelajaran IPS, Sekolah Menengah Pertama

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi penggunaan sumber sejarah dalam pembelajaran IPS di Sekolah Menengah Pertama dan menginvestigasi tantangan dalam menyajikan materi sejarah dalam pembelajaran IPS yang menarik dan relevan bagi siswa. Dalam penelitian ini juga dievaluasi kesulitan siswa dalam memahami konsep sejarah yang abstrak dan kompleks, yang dapat menghambat pembelajaran dan mengurangi minat serta motivasi siswa terhadap mata pelajaran tersebut. Pendekatan kualitatif digunakan dengan mengumpulkan data melalui observasi kelas, wawancara dengan guru IPS, dan analisis dokumen pengajaran seperti rencana pelajaran dan materi pembelajaran. Analisis tematik dari data ini memberikan wawasan tentang praktik pengajaran yang efektif dalam mengintegrasikan sumber sejarah dalam pembelajaran IPS, hambatan yang dihadapi guru dalam menggunakan sumber sejarah dalam pemebelajaran IPS, serta persepsi dan dampaknya terhadap pemahaman dan minat siswa. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar untuk pengembangan kurikulum yang lebih baik dan memberikan rekomendasi kepada guru-guru dalam meningkatkan penggunaan sumber sejarah yang relevan dan menarik dalam pembelajaran IPS di Sekolah Menengah Pertama.

References

Anis, M. Z. A. (2013). Ilmu Sejarah Sebagai Sumber Pembelajaran IPS. Mewacanakan Pendidikan IPS, 149.
Asmani, J. M. M. (2016). Tips Efektif Cooperative Learning: Pembelajaran Aktif, Kreatif, dan Tidak Membosankan. Diva Press.
Marlena, M. (2021). Pengaruh pembelajaran daring terhadap aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran ips di smpnegeri22 kota bengkulu (Doctoral dissertation, IAIN Bengkulu).
Nugroho, A., & Mareza, L. (2016). Pemanfaatan Museum BRI dan Museum Jenderal Sudirman sebagai sumber belajar IPS oleh siswa dan guru SD dI Purwokerto. Khazanah Pendidikan, 9(2).
Purwanto, A., Soedarmo, R. R., & Suryana, A. (2021). Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Pebelajaran Sejarah Untuk Meningkatkan Karakter Siswa Di Kelas X Sma Negeri 3 Banjar. J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan), 2(2), 39-46.
Sanjaya, P. A. (2021). Konstruksi Pembelajaran Sejarah Kontekstual Melalui Pendekatan Regresif Model Problem Based Learning. Candra Sangkala, 3(1), 1-10.
Sidiq, R., & Lukitoyo, P. S. (2019). Strategi Belajar Mengajar Sejarah: Menjadi Guru Sukses.
Sidiq, U., Choiri, M., & Mujahidin, A. (2019). Metode penelitian kualitatif di bidang pendidikan. Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 1-228.
Subakti, Y. R. (2021). IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DALAM MEMAHAMI KONSEP-KONSEP SEJARAH DAN HASIL BELAJAR SEJARAH SECARA KONSTRUKTIVISTIK. HISTORIA VITAE, 1(2), 52-60.
Sulaiman, S. (2012). Pendekatan konsep dalam pembelajaran sejarah. Jurnal Sejarah Lontar, 9(1), 9-21.
Susanto, A. (2014). Pengembangan pembelajaran IPS di SD. Kencana.
Syaharuddin, S. (2020). Pembelajaran Sejarah Lokal di Sekolah.
Syaharuddin, S., & Mutiani, M. (2020). Strategi Pembelajaran IPS: Konsep dan Aplikasi.
Tanjung, S. (2019). UPAYA MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SEJARAH DENGAN PEMANFAATAN SUMBER SEJARAH SEBAGAI MEDIA BELAJAR.
Published
2022-12-31