EDITING AKHIR TEKS PARIWISATA TERJEMAHAN GOOGLE

  • Neneng Sri Lestari STT Sinar Husni, Medan, Indonesia
  • Wiwit Nur Rahmi STT Sinar Husni, Medan, Indonesia
Keywords: editing, siasat, terjemahan, pariwisata, google translate,

Abstract

Siasat pengeditan akhir teks pariwisata terjemahan Google yang diterapkan penerjemahan dalam penelitian ini antara lain yaitu, siasat memperbaiki makna (semantic correction), siasat menambahkan kata yang menuntut penerjemah untuk memiliki kemampuan menambahkan kata yang sesuai sehingga dapat berterima, siasat mengoreksi tata bahasa atau susunan kata, siasat menghapus kata/frasa yang tidak diperlukan dalam kalimat sehingga dapat memperbaiki konteks kalimat, siasat terakhir dalam pengeditan teks pariwisata adalah memprase struktur klausa dan kalimat. Selain itu penerjemah banyak melakukan pengeditan sesuai gaya (stylistic editing) penerjemah. Rujukan terhadap sumber online merupakan salah satu siasat dalam penerjemahan dan pengeditan. Dalam penelitian ini, sumber online yang paling dominan dirujuk penerjemah adalah Google Search, kemudian diikuti Google Translate dan Wikipedia. Penerjemah juga melakukan rujukan pada kamus monolingualonline seperti http//:www.thesaurus.com, http//:www.dictionary.com. http//:www.kateglo.com, dan KBBI daring. Penggunaan kamus online monolingual ini perlu dilakukan untuk mendapatkan ide mengenai kata/frasa yang tidak dapat diterjemahkan oleh Google Translate. Selain itu penerjemah mengunjungi Google Books online untuk mendapatkan defenisi mengenai “somnambulant bliss” yang tidak terdapat pada sumber online lainnya. Penggunaan sumber eksternal online menentukan kesuksesan hasil terjemahan penerjemah. Siasat ini memerlukan keahlian dalm menentukan kata kunci yang akan dimasukkan kedalam mesin pencari Google (Google Search). Dalam penelitian ini penerjemah tidak melakukan pengetikan kata kunci tertentu, karena penerjemah terbiasa menggunakan Wikipedia untuk mencari informasi mengenai istilah atau terminologi khusus atau istilah budaya

Published
2020-12-12